BINJAI – Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Mangihut Sinaga, melakukan reses atau menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya, salah satunya Kota Binjai. Politisi Partai Golkar itu menyampaikan beberapa poin penting panitia kerja Komisi III DPR RI.
Sebelum kegaitan reses, Mantan Staf Ahli Jaksa Agung itu mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Binjai yang telah memberikan kepercayaan dalam pemilihan legislatif pada Februari 2024 lalu. Kepada masyarakat, Mangihut mengajak untuk mematuhi dan menaati hukum yang berlaku di Indonesia.
Ada 4 poin penting dalam panitia kerja (panja) yang menjadi prioritas Komisi III DPR RI. “Di Komisi III itu telah dibentuk ada 4 kelompok penyelesaian kasus yang sangat urgent. Pertama kelompok panja tanah, kedua panja narkoba, ketiga panja judi online dan terakhir panja sumber daya alam,” katanya saat diwawancarai usai reses di Binjai Timur, Rabu (18/12/2024).
Katanya, keempat persoalan itu telah menggurita di Indonesia. Karena itu, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto mengajak DPR RI untuk menyelesaikan persoalan tersebut dengan bergotong-royong.
“Kita ditugasi bagaimana DPR RI ikut menyelesaikan itu, karena kasus itu sudah sangat menggurita di seluruh Indonesia. Terkait mafia tanah, belum lagi narkoba dan judi online dan tambang ilegal yang merupakan sumber daya alam,” katanya.
Dalam penugasan itu kita, Ketua DPR sangat prihatin, maka dibuat panja itu. Dalam waktu dekat, DPR akan turun melalui kegiatan reses. Sepanjang data masuk dari masyarakat apakah itu menyangkut tanah-tanah hutan lindung, tanah bermasalah dengan perusahaan, tanah perorangan apalagi mafia tanah.
Terkhusus Kota Binjai, Mangihut banyak menerima laporan dari masyarakat tentang maraknya peredaran narkoba.
“Kalau untuk Sumut ini yang menjadi perhatian soal judi online dan narkobanya. Dalam waktu dekat, Kota Binjai ini sudah kita incar, dan kita tahu. Tadi malam kita juga memberikan informasi di Kab. Tanah Karo soal praktik judi online besar-besaran dan narkoba juga. Intinya kita sudah dapat dari masyarakat dan kita sudah berikan informasi kepada pak Kapoldasu, ” ujar Mangihut.
Mangihut juga menjelaskan, sejak Jum’at 13 Desember 2024, dirinya sudah menyerap aspirasi masyarakat di Pematangsiantar dan Simalungun. “Besok saya sudah ke Asahan, Tanjungbalai sampai dengan Batubara. Suara saya merata di setiap kabupaten/kota, maka saya berkewajiban mengunjungi dan mengucapkan terima kasih yang telah memberikan kepercayaan,” jelasnya.(***)
Sumber:METRO24.CO
0 Komentar